Seri “Shingeki
no Kyojin” akan segera memulai season keduanya dan tidak
terasa hanya berselang beberapa minggu lagi saja sampai kita bisa melihat Eren dan kawan-kawan beraksi lagi.
Untuk menyambut kesempatan ini, sutradara Tetsuro Araki yang mengerjakan adaptasi season keduanya
diwawancarai oleh Aniplus Asia, dan dipublikasikan lewat situs YouTube.
Dalam wawancara kali ini, Araki mengungkapkan banyak
perasaannya dalam mengerjakan seri ini. Selain berbicara mengenai pengalamannya
saat membaca manga dan perasaannya dicampuradukkan oleh cerita buatan
Hajime Isayama tersebut, dia juga mengungkapkan kebahagiannya untuk bisa
kembali mengerjakan season kedua dari seri tersebut.
Seri Shingeki no
Kyojin yang terbaru ini akan tayang di hari April Mop tahun ini,
semoga saja tidak menjadi lelucon April Mop. Sutradara Masashi Koizuka akan
mengambil alih posisi sutradara dari sutradara sebelumnya, Tetsuro Araki yang
kini menjabat sebagai kepala sutradara.
sumber ( jurnal otaku )


Emoticon